Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme

Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme - Assalamualaikum, apa kabar Sobat pembaca MUSLIM ISLAM , Kami harap kabar Sobat baik-baik saja dan selalu dalam lindunganNYA, Amin. Oya hari ini Muslim Islam akan mengupas informasi berjudul Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme, Tulisan kali ini kami masukkan dalam tag atau label Artikel Berita, Artikel Budaya, Artikel Fenomena, Artikel Islam, Artikel Islami, Artikel Kabar, Artikel Muslim, Artikel Portal Berita Islam, Artikel Ragam, Semoga saja uraian kami ini dapat menambah informasi untuk Sobat pembaca semuanya, baiklah, biar tidak terlalu lama, yuk langsung disimak saja.

Judul : Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme
link : Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme

Baca juga


Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme

Habib Lutfi bin Yahya Pekalongan.
Habib Lutfi bin Yahya Pekalongan. Photo: LiputanIslam.com
NEWS, ARRAHMAH.CO.ID -  Dalam rangka menangkal radikalisme dan mengikis benih-benih anti Pancasila, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Jepara akan menggelar “Maulid Kebangsaan: Baiat 1000 Santri Cinta NKRI” pada Kamis malam, 27 Oktober 2016 di Masjid Baiturrahim, Desa Tengguli, Kecamatan Bangsri, Jepara.

Pengajian yang akan dihadiri oleh Maulana Habib Luthfi bin Yahya dan Habib Zainal Abidin Assegaf dari Pekalongan itu adalah rangkaian acara puncak peringatan Hari Santri Nasional yang digelar PCNU Jepara bersama Sarjana Kuburan (Sarkub) Jepara dan Ansor Tengguli, Jepara.

Menurut Katua Panitia Ahnafuddin, acara Maulid Kebangsaan ini digagas sebagai respon terhadap mengeringnya rasa cinta tanah di kalangan anak muda. Ada 4 persen penduduk Indonesia, jelasnya, yang mendukung gerakan ISIS. “Ini kalau dibiarkan akan terus bertambah,” tambah Ahnaf.

Yang memprihatinkan, data 2015 lalu, ada survei yang menunjukkan angka tentang dukungan radikalisme atas nama agama yang cukup mengkhawatirkan. Data itu menunjukkan bahwa ada 52 persen guru sekolah yang setuju tindak kekerasan atas nama solidaritas Islam demi penerapan syariat Islam di Indonesia. “14, 2 persen malah setuju penggunaan bom,” ujar Ahnaf memperlihatkan data penelitian LkiP UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Melunturnya cinta tanah air ini bisa dilihat dari maraknya orang-orang atau komunitas pendidikan yang mengharamkan hormat kepada bendera merah putih. Bahkan menuduhnya syirik dan bid’ah. Dan, ironisnya, semua diatasnamakan pemurnian akidah. Seakan-akan cinta tanah air itu bukan bagian dari ajaran Islam.

Mereka yang menebar keraguan berbangsa tidak mengetahui kalau kalangan santri, yang sangat dekat dengan akses pengetahuan agama adalah penyusun lambang Garuda Pancasila (Habib Sultan Hamid), pencipta lagu Hari Merdeka (Habib Husain Mutahar), dan juga pencita lagu Nasional Ya Ahlal Wathan (KH Wahab Chasbullah) dan seterusnya.

Baiat 1000 Santri Cinta NKRI, tambah Ahnaf, adalah ikar nyata menanamkan benih-benih persatuan di antara warga negara. “Bukan hanya santri yang dibaiat nantinya, seluruh warga negara yang hadir akan mengikuti baiat bersama Habib Luthfi,” ujarnya.

Sebelum acara baiat, ada agenda Tawasulan Waliyullah pada 26 Oktober 2016. Sebanyak 10 Hafidz Al-Qur’an akan hadir membacakan 30 juz khatam kepada ratusan nama wali se Jepara dan nama-nama arwah peserta haul massal. Sehari setelahnya, digelar acara seminar Hari Santri bertema “Mengembalikan Tokoh NU yang Hilang dari Sejarah” di Gedung MWC NU Bangsri.  (Badri)

Kontributor: Badri via DutaIslam.com
Editor: Ibn Yaqzan



Terima kasih Sobat sudah berkenan membaca :

Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme

Kami rasa sudah cukup pembahasan Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme untuk hari ini, Moga saja apa yang sudah Sobat baca dapat menambah wawasan dan wacana. Kami selaku Admin memohon maaf sebesar-besarnya bila terdapat kesalahan penulisan maupun kata-kata yang kurang berkenan, semoga kita dipertemukan di artikel berikutnya, Wassalamualaikum.

Baru saja selesai dibaca: Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme link sumber: https://musilmislam.blogspot.com/2016/10/habib-lutfi-siapkan-1000-santri-jepara.html

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Habib Lutfi Siapkan 1000 Santri Jepara Bentengi NKRI Dari Ancaman Radikalisme"

Posting Komentar